THE CHILD ( NOVEL )



THE CHILD ( novel ) review

Judul               : The Child/The Paladin
Penulis           : Brian Garfield
Penerbit          : Matahari
Tebal              : 566 halaman
Rate                : 3.5/5

Diambil dari kisah nyata, berdasar pada kisah hidup Christopher Creighton -bukan nama asli. Dikemas dalam novel dengan memperhatikan kronologis dan fakta sejarah yang ada. Bahkan selama hidupnya Christopher Creighton asli sering mendapatkan teror.  :takuts:takuts:takuts

Melihat embel- embel “kisah nyata”, “seorang anak”, “agen rahasia” dan “terlibat dalam perang dunia ke-2” merupakan daya tarik tersendiri. Berasumsi si anak masih unyu seperti terlihat dalam cover, ternyata pelaku, si anak, berusia belasan, tak apa-apa. Pikiran pertama sebelum membaca, isi novel bercerita tentang cara mendoktrin si anak menjadi agen, ternyata bukan, tak apa-apa. :cool::cool::cool:

Menurut pribadi, The Child diceritakan secara lugas aka tidak muluk-muluk dalam menceritakan sebuah adegan. Namun dijelaskan dengan gamblang dan detail, seakan pembaca menjadi tokoh utama,mengamati kondisi dan suasana sekitar. Seperti pada saat Christopher Creighton melihat kawannya yang jaraknya beberapa meter tertembus peluru, perasaan yang dialami Christopher Creighton tertulis dengan sangat provokatif terhadap daya imajinasi dan emosi kita, perasaan yang mengalir terasa—ah, sudahlah. :amazed::amazed::amazed:

Disisi lain peristiwa terkenal seperti serangan Jepang ke Pearl Harbor dikisahkan disini, seorang agen mata-mata, Mata Hari, wanita Belanda yang pernah tinggal di Indonesia yang beralih profesi menjadi penari eksotis, sekelumit, tertulis di novel ini. Beberapa istilah memang memaksa untuk meng-gugling agar bisa mendalami alur cerita, tap apa-apa. Untuk terjemahan, secara pribadi sudah cukup, walaupun secara pribadi keseluruhan belum memuaskan.

-----------------//-----------------

Mengambil latar belakang pada masa perang dunia ke-2, Eropa, Inggris lebih fokusnya. Seorang bocah dilatih sedemikian rupa untuk dijadikan seorang agen, seorang mata-mata Inggris lebih tepatnya.

Christopher Creighton menerima panggilan dari orang penting dalam pemerintahan saat berusia 14 tahun. Orang penting tersebut adalah perdana menteri Inggris yang tidak lain adalah lelaki tua yang pernah menjadi tetangganya dulu, Winston Churchill. Terkesima dengan kenakalan Christopher yang bijak,  Churchill menawarkan petualangan istimewa kepada Christopher, menjadi agen rahasia kenegaraan.:army:army

Selama perjalanan intelijensi, Christopher melakukan berbagai penyusupan, penyadapan informasi, sabotase, berpura-pura menjadi agen ganda hingga membunuh.Namun seiring berjalannya waktu, jiwa seorang anak terlalu lelah menanggung beban tanggung jawab atas segala perbuatannya. Hati nuraninya mulai melawan dengan misi yang diembannya walaupun demikian Christopher  menjalankan misi tersebut dengan patuh

Bagaimana dengan nasib Christopher ?:confused:confused
Misi apa saja yang telah ia lakukan ?:army:army

Bisa disimak sendiri dengan membaca The Child. 
Selamat membaca.

0 komentar:

Posting Komentar